SHOLA SHORETIRE MENDAPATKAN PUJIAN DARI RASHFORD USAI MENJALANI DEBUT BERSAMA MANCHESTER UNITED

Pemain muda Manchester United yang baru menginjak 17 tahun menjalani debutnya saat mereka berhasil mengalahkan tim Newcastle United. Setelah menjalani debutnya di tim utama Setan Merah, Shola Shoretire mendapatkan pujian dari seniornya Marcus Rashford.

Dalam lanjutan Liga Inggris Manchester United yang di pertemukan dengan Newcastle United berhasil mendapatkan poin penuh dengan skor 3-1 untuk Manchester United. Berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol Marcus Rashford pada menit ke-30, namun Newcastle berhasil membalas gol enam menit berselang melalui Allan Saint-Maximin dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 hingga akhir babak pertama selesai.

Berlanjut pada babak kedua Manchester United langsung menunjukan keunggulan mereka, hasil tersebut mereka berhasil membuat dua gol tambahkan kegawang Newcastle United. Dua gol tambahkan dicetak oleh Daniel James di menit ke-57 serta Bruno Fernandes yang mendapatkan hadiah dari titik putih berhasil di eksekusi dengan baik di menit ke-75.

Dalam laga tersebut pelatih dari Manchester United Ole Gunnar Solskjaer memasukan pemain muda dari Manchester United sebelum berakhirnya pertadingan. Shola Shoretire masuk menggantikan Marcus Rashford pada menit-menit akhir dimenit ke-89. Shola Shoretire bermain selama lima menit termasuk perpanjangan waktu empat menit.

Hanya bermain lima menit sebelum berakhirnya pertandingan belum dapat membuat Shola Shoretire menunjukan aksinya di lapangan. Pada debutnya Shola Shoretire tercatat membuat enam sentuhan serta melepaskan empat kali umpan di lapangan. Pemain kelahiran 2004 tahun silam ini dalam debutnya mendapatkan pujian dari Marcus Rashford.

Marcus Rashford selaku penyerang utama dari Manchester Unitid mendukung sang junior dapat membuktikan kemampuannya bersama dengan Manchester United. ” Shola Shoretire masih lebih muda dari pada saya, ini menjadi momentum yang hebat. sejak pemain muda menjalani debutnya, itu akan membuat mereke melesat dan mudah-mudahkan kami dapat melihat hal yang sama terjadi kepadanya” ucap Marcus Rashford

Shola Shoretire sebelumnya bermain untuk tim muda dari Wallsend Boys Club, sebelumnya akhirnya pindah ke Newcastle. Pada tahun 2014 Manchester United memboyongnya dan bermain untuk tim U-21 Manchester United musim ini. Shoretire baru tercatatkan tampil dua penampilan serta dia sempat di panggil oleh Timnas Inggris U-15 dan U-16 dan mencatatkan tifa penampilan bersama timnas Inggris.

BAYERN MUNCHEN BERHASIL MENGAMANKAN TROFI JUARA PIALA DUNIA ANTARKLUB

Bayern Munchen berhasil meraih gelar juara piala dunia antarklub musim ini setelah berhasil menumbangkan klub Tigres UNAL dengan skor tipis 1-0. Gol satu satunya yang berhasil di cetak oleh Benjamin Pavard. Dan berhasil membawa klub nya menjadi jawara di Liga tersebut.

Laga yang berlaga di negara Qatar tersebut bermain dengan tekanan, sejak mulainya pertandingan Bayern Munchen langsung menekan sang lawan. Alhasil pada awal menit jalannya pertandingan Bayern Munchen yang langsung memberikan serangan berhasil mencetak gol ke gawang oleh tendangan dari Joshua Kimmich, namun sayangnya gol tersebut dianulir oleh VAR setelah wasit meninjau. Hal ini dikarena posisi dari penyerang utama dari Bayern Munchen, Robert Lewandowski pada posisi offside.

Namun Bayern Munchen tentu tidak hanya bersantai sampai disitu mereka kembali berhasil mengancam tim lawan di menit ke-34 sesaat setelah Leroy Sane melapaskan tendangan kerasanya ke arah gawang namun sayangnya dewi fortunan belum memihak, bola hanya berhasil membentur tiang gawang dari Tigres UNAL. Hingga babak pertama usai belum terjdai gol yang tercipta dari kedua tim yang berlaga.

Babak kedua bergulir dan sejak awal Bayern Munchen tetap menerapkan tekanan kepada tim Tigres UNAL. Bayern Munchen yang tetap memegang kendali penuh pada pertandingan tersebut berhasil membuahkan hasil. Dimenit ke-60 Bayern Munchen berhasil membuat gol.

Kembali lagi Benjamin Pavard yang berhasil mencetak gol penuntu untuk Bayern Munchen. Setelah Lewandowski berduel dengan Guzman pada bola udara. Namun wasit yang sempat mengankat berdera pertanda Robert Lewandowski berada pada posisi offside. Kembali lagi wasit yang meninjau melalui VAR, menyatakan Robert Lewandowski berada pada posisi onside dan wasit menyatakan gol tersebut secara sah.

Bayern Munchen yang tetap bermain menekan kembali berhasil mendapatkan peluang kembali di menit ke-82 yang nyaris menggadakan gol namun lagi-lagi bola masih membentur tiang dari klub Tigres UNAL. Klub lawan yang tidak ingin terus di tekan memberanikan menyerang kembali Bayern Munchen untuk bisa menghasilkan gol, namun usaha tersebut masih belum dapat membuat Bayern Munchen tumbang.

Hingga laga usai tidak ada gol yang tercipta lagi, Bayern Munchen yang menang dengan skor 1-0 membuat mereka meraih trofi Piala Dunia Antarklub 2020. Gelar ini juga melengkapi trofi yang di dapatkan Bayern Munchen sepanjang musim ini, mereka berhasil menorehkan sixtuple setelah menjuarai Liga jerman, DFB Pokal, Trofi Liga Champions, Trofi Piala Super Jerman, Trofi Piala Super Eropa serta yang terakhir Trofi Piala Dunia Antarklub.

RESMI OZAN KABAK BERGABUNG DENGAN KLUB RAKSASA LIGA INGGRIS

Menjelang akhir penutupan bursa trasnfer musim dingin ini, di kabarkan Liverpool baru saja mendatangkan pemain baru ke Anfield Studium. Liverpool yang ingin mempertahankan performa mereka pada lini pertahankan secara resmi menggaet pemain dari klub Bundesliga Schalke 04 setelah mencapai kesepakatan dengan Schalke 04 untuk meminjam Ozan Kabak hingga akhir musim nanti.

Liverpool dapat mempermanenkan Ozan Kabak dengan biaya hingga 18 juta pounds jika sang pemain berhasil membuat Liverpool ingin mempermanenkannya. Belakangan ini Liverpool kurang pemain pertahanannya akibat terdapat beberapa pemain utama yang mengalami cedera. Terdapat pemain senior seperti Joe Gomez, Virgil van Dijk serta Joel Matip yang mengalami cedera dan belum dapat di pastikan dapat bermain kembali dengan Liverpool.

Sebelumnya apakah Ozan Kabak masih diragukan apakah dapat membantu lini pertahanan dari Liverpool mengingat sang pemain pada musim ini belum berhasil menampilkan penampilan yang memuaskan bersama dengan Schalke 04 karena mereka masih tertahan di juru kunci liga Jerman tersebut.

Schalke 04 yang tercatat pada musim ini kebobolan hingga 49 gol ke gawang mereka dari 19 pertandingan yang mereka jalani dan menjadikan mereka menjadi klub dengan kebobolan terbanyak yang berlaga di Bundesliga Jerman. Serta sebelumnya Ozan Kabak mendapatkan masalah hingga diskorsing empat laga akibat meludahi lawannya di lapangan.

Melihat dari hal tersebut Liverpool yang harus mendapatkan pemain yang cocok untuk menangani masalah krisis pada lini pertahan dari Liverpool pada musim ini apakah Liverpool tidak mengkhawatirkan performa dari Ozan Kabak pada musim ini.

Namun Ozan Kabak merupakan pemain yang pernah di tunjuk sebagai pemain muda terbaik pada tahun 2018-2019 lalu di Busdesliga Jerman pada saat masih membela Stuttgart. Namun dia belum dapat membawa klub tersebut bertahan di Liga kasta tertinggi Jerman dan harus terdegradasi.

Hal tersebut tetap membuat Liverpool yakin kepada Ozan Kabak untuk dapat membawa lini pertahanan dari Liverpool menjadi kokoh serta dapat bersaignkan kembali di papan atas Liga Inggris pada sisa musim ini. Serta mendapatkan kepercayaan dari sang manager Liverpool, Jurgen Klopp.