Klub raksasa Premier League, Chelsea baru-baru ini mendapatkan kabar gembira terkait mantan pelatih klub Juara Liga Champions yaitu Zinedine Zidane dari Real Madrid mengutarakan cukup tertarik dan memiliki niat untuk bergabung dengan The Blues meski saat ini situasi sedang sulit karena tim asuhan Maurizio Sarri sedang terancam sanksi transfer.
Dapat diketahui Chelsea sedang mengalami kondisi cukup buruk dalam penampilan mereka belakangan ini dan melihat hasil ini pihak klub diklaim merasa tidak puas dengan manager mereka yang baru direkrut tersebut yaitu Sarri. Kabarnya klub telah berniat untuk menghentikan kerja sama dengan eks pelatih Napoli tersebut dan Zidane menjadi kandidat terkuat untuk melatih di Stamford Bridge musim panas nanti.
Dipastikan bahwa mendatangkan pelatih anyar satu ini akan sangat sulit bagi Chelsea yang sedang mengalami kendala serius karena pihak FIFA telah resmi memberikan sanksi terhadap The Pensioners yaitu embargo transfer karena melakukan pembelian ilegal untuk pemain yang berada di bawah umur.
Tetapi sesuai laporan yang diterima dari pihak The Sun menyatakan Zidane tidak memikirkan sanksi dan kendala yang diterima tersebut dan tetap tertarik untuk mengkomandoi si biru, karena Zidane juga yakin Chelsea masih bisa melawan sanksi dengan mengajukan banding kepada FIFA dengan kurun waktu 3 hari melakukan pembelaan atas perbuatan yang dituduh tersebut.